STOP !!! TAHUKAH ANDA ??? MEROKOK SETELAH MAKAN LEBIH BERBAHAYA 10 KALI LIPAT DIBANDING WAKTU LAIN! Mustafid Sahula 06.00 kesehatan

Bagi para pemakai rokok mungkin melakukan kegiatan rutin merokok setelah makan akan memberi kenikmatan sendiri untuk mereka. Tetapi tahukah anda kalau kebiasaan ini sangatlah tidak baik. Secara umum, merokok memang tidak baik untuk kesehatan dan bisa menyebabkan berbagai jenis penyakit didalam tubuh dan membuat kerugian non kesehatan lainnya yang jumlahnya cukup banyak. Ada berbagai zat yang terkandung di dalam rokok yang sangat tidak baik ini juga telah harusnya menjadi antisipasi banyak orang tidak untuk merokok.


Zat Berbahaya di Dalam Rokok

Sebelum tahu apa sajakah bahaya dari merokok setelah makan sebaiknya kita kenali terlebih dahulu apa saja kandungan zat berbahaya didalam rokok. Untuk anda mungkin telah banyak yang tahu tetapi hanya sementara saja tanpa tahu apa arti dari nama zat berbahaya itu. Berikut ini yaitu beberapa kandungan berbahaya yang ada didalam rokok :

Nikotin
Nikotin adalah zat yang ada didalam rokok yang dapat menimbulkan efek candu sehingga pengguna rokok umumnya akan sanga susah berhenti merokok. Selain itu nikotin juga mampu membekukan darah yang ada didalam pembuluh darah arteri hingga dapat mengakibatkan berbagai penyakit serius seperti jantung, stroke, anemia dan yang lain.


Tar
Tahukah anda bahwa tar adalah bahan utama dalam pembuatan aspal jalan dan dapat anda bayangkan bila tar masuk kedalam tubuh? ya, tar dapat menempel didalam paru-paru dan sama seperti aspal. Tar yang menempel ini bisa mengakibatkan kerusakan pada paru-paru.


Karbon Monoksida
Karbon moniksida adalah zat yang dapat mengikat oksigen. Jadi, jika merokok jadi oksigen didalam tubuh akan berkurang dan hal ini tentunya akan membuat masalah pada beberapa organ tubuh yang vital.

Karsinogen
Karsinogen ini begitu berbahaya karena keberadaannya didalam tubuh dapat merangsang pertumbuhan sel kanker yang tidak normal.

Iritan
Iritan adalah zat yang bisa mengakibatkan saluran kotoran jadi kotor sehingga untuk beberapa perokok umumnya akan sering mudah diserang beragam jenis penyakit pernafasan seperti infeksi paru-paru.

Bahaya Merokok Setelah Makan

Merokok adalah hal yang dapat membahayakan kesehatan namun tahukah anda bahwa merokok setelah makan ternyata lebih berbahaya dibanding dengan kegiatan merokok di waktu lainnya. namun ini tidak bisa menjadikan alasan bagi anda bahwa merokok itu tetap boleh lho ya. Jadi menurut penelitian yang dilakukan oleh seorang apoteker berkebangsaan Nigeria bernama Lanre Arege dari Universitas Ilorin Teaching Hospital dalam penelitiannya menunjukkan hasil bahwa orang yang merokok setelah makan lebih berbahaya hingga 10 kali lipat dibandingkan dengan waktu lainnya.

Hasil ini disebabkan oleh setelah makan peredaran darah pada organ pencernaan akan meningkat tajam sehingga berbagai zat di dalam rokok yang berbahaya akan mudah terserap juga di dalam darah. nah, hal ini tentunya akan sangat berbahaya karena berbagai zat bahaya yang ada di dalam rokok tersebut akan menganggu berbagai fungsi organ di dalam tubuh seperti misalnya hati, penyakit ginjal, sariawan usus, otak, bahaya jantung koroner, dan lainnya.

Gangguan salah satu organ tubuh bisa menyebabkan berbagai jenis penyakit. Misalnya saja pembuluh darah yang mengalami penyumbatan karena zat bahaya di dalam rokok dapat memicu berbagai macam penyakit seperti penyakit jantung, gejala stroke, gejala anemia, gangguan pada saraf otak dan gangguan lainnya pada peredaran darah karena darah tersumbat dan tidak bisa dipompa dengan baik oleh jantung sehingga peredaran darah juga mengalami gangguan.

Selain gangguan pada peredaran darah, merokok setelah makan ini juga dapat membuat kegiatan seksual anda menjadi terganggu. Nah bagaimana ini bisa terjadi? yak karena di dalam rokok terdapat zat bahaya yang mampu mengurangi produksi sperma serta memicu terjadinya impotensi atau disfungsi ereksi yang lebih cepat padahal usia anda masih muda dan masih segar dimana seharusnya anda masih memiliki tenaga yang masih kuat namun dengan kebiasaan merokok setelah ini justru akan membuat anda merugi bukan?

Padahal mungkin jika kita amati sangat banyak orang yang merokok setelah makan bahkan mereka ini akan merasa tidak afdol jika setelah makan tidak merokok dan akan membuat lidah menjadi terasa kelu dan pahit. Bagi anda yang sering melakukan kebiasaan ini sebaiknya anda hentikan saat ini juga untuk kesehatan anda sendiri.

Cara Mencegah Kebiasaan Merokok Setelah Makan

Karena bahaya yang mengancam anda jika merokok setelah makan diteruskan maka sebaiknya untuk mencegahnya. Bagi anda yang ingin mencegah merokok setelah makan ini bisa mengikuti beberapa tips di bawah ini:

Menggosok Gigi
Menggosok gigi setelah makan tentunya merupakan kegiatan yang sehat karena bisa membuat gigi bersih dari sisa makanan yang menempel. Selain itu dengan menggosok gigi setelah makan akan membuat nafas anda kembali segar sehingga akan membuat anda berfikir dua kali untuk merokok karena mulut sudah besih dan segar.

Mencuci Tangan dan Piring
Ketika anda selesai makan dan kemudian mencuci tangan tidak ada salahnya juga jika anda juga mencuci piring supaya lebih bersih juga lingkungannya dan anda tidak merepotkan orang lain untuk mencucikannya. Nah, cara ini juga bisa membuat anda untuk tidak merokok setelah makan karena sibuk. Selain itu setelah tangan anda bersih mungkin anda tidak ingin lagi memegang rokok.

Makan di Ruangan yang Ber-AC
Biasanya pada ruangan yang ber AC tidak akan diperbolehkan untuk merokok sehingga ini akan mencegah anda untuk merokok ketika setelah makan. Selain itu makan di dalam ruangan ber AC pastinya akan membuat anda menjadi lebih nyaman bukan?

Mengobrol
Jika anda selesai makan anda bisa memulai pembicaraan dengan kawan sebelah anda namun jangan sampai menyalakan rokok. Cobalah untuk memilih topik pembicaraan yang menarik sehingga anda lupa dengan rokok.

Tinggalkan Rokok
Jika anda ingin mencegah merokok maka jangan bawa rokok. Sesimpel itu untuk meninggalkan kebiasaan merokok setelah makan bukan? Namun jangan sampai anda meminta rokok dari teman anda ya.

Demikian informasi mengenai bahaya merokok setelah makan. Lebih baik anda tinggalkan saja kebiasaan merokok ini karena setelah makan maupun tidak tetap berbahaya bagi tubuh. terima kasih para pembaca.

Share this:

Penulisan markup di komentar
  • Untuk menulis huruf bold silahkan gunakan <strong></strong> atau <b></b>.
  • Untuk menulis huruf italic silahkan gunakan <em></em> atau <i></i>.
  • Untuk menulis huruf underline silahkan gunakan <u></u>.
  • Untuk menulis huruf strikethrought silahkan gunakan <strike></strike>.
  • Untuk menulis kode HTML silahkan gunakan <code></code> atau <pre></pre> atau <pre><code></code></pre>, dan silahkan parse dulu kodenya pada kotak parser di bawah ini.
Show Parser Box

Disqus CommentsLoadHide